- Pura-Pura Titip Dagangan, Pria Ini Curi HP Pedagang Kue di Pasar Pringsewu
- Polres Pringsewu Intensifkan Pengamanan di Jalan Protokol dan Obyek Wisata
- Budiman Mantan Sekda Pringsewu Siap Bersaing di Pilkada 2024 dengan Agenda Pembangunan Berkelanjutan
- Mantan Kepala Badan Pendapatan Daerah Pringsewu Ditahan Terkait Kasus Korupsi BPHTB Waris
- Transformasi Pekon Sidodadi: Dana Desa Tingkatkan Infrastruktur dan Pemberdayaan
- Pemusnahan Barang Bukti di Kejaksaan Negeri Pringsewu
- Polres Pringsewu Gelar Operasi Patuh di Simpang Tugu Gajah, Tingkatkan Kesadaran Berlalu Lintas
- Pekon Bumiayu Bentuk Desa Tangguh Bencana
- Satpam di Pringsewu Ditemukan Tewas di Kamar Mandi: Polisi Ungkap Dugaan Penyebabnya
- Berbagi Kebahagiaan: Masjid Darussalam Pringsewu Santuni 30 Anak Yatim dengan Santunan
Menyandang Disabilitas Bukan Penghalang Untuk Berkreasi & Berinovasi
Menyandang Disabilitas Bukan Penghalang Untuk Berkreasi & Berinovasi

Muaramedia.co.id-Pringsewu - Menyandang disabilitas bukan berarti tidak bisa berbuat dan berkarya. Apalagi menjadi penghalang untuk berkreasi dan berinovasi. Justru, kekurangan tersebut hendaknya menjadi pemacu semangat untuk dapat berbuat yang terbaik.
Demikian dikatakan Wakil Bupati Pringsewu DR.H.Fauzi, SE, M.Kom., Akt., CA, CMA seusai memberikan bantuan dan santunan kepada para penyandang disabilitas, anak yatim dan kaum dhuafa di Kedai Kopi Isyarat, Pringsewu, Selasa (4/5) petang.
Baca Lainnya :
- Polres Pringsewu Melaksanakan Screening Arus Lalu Lintas yang Masuk Kabupaten Pringsewu 0
- Wabup Pringsewu Bina Aparat Pekon Wonodadi Utara0
- Apel Aparat Pekon, Wabup Pringsewu Minta Waspadai Penyebaran Covid-190
- Puluhan Pejabat Administrator & Pengawas Pemkab Pringsewu Dilantik0
- Pemkab Pringsewu Ikuti Peringatan Nuzulul Quran Secara Virtual.0
Kegiatan yang dirangkai dengan berbuka puasa ini dilaksanakan dengan pembatasan sesuai protokol kesehatan.
Menurut Fauzi, sebaik-baiknya manusia adalah yang memberikan manfaat bagi manusia lainnya, atau setidaknya bagi lingkungan terdekat dan keluarga.
Lebih lanjut diungkapkan, bahwa saat ini ada sembilan penyandang disabilitas yang tengah menempuh pendidikan tinggi di STMIK Pringsewu. Kesemuanya berkesempatan mencicipi bangku kuliah melalui program beasiswa.
"Program beasiswa bagi penyandang disabilitas di STMIK Pringsewu ini bermula sejak 2019 lalu, dan merupakan yang pertama di Provinsi Lampung", ungkapnya.
