- Polres Pringsewu Intensifkan Patroli Antisipasi Tawuran Selama Ramadan
- Hari Pertama Berkantor, Bupati Pringsewu Pimpin Rakor Bulanan
- Antisipasi Tawuran dan Perang Sarung di Bulan Ramadan, Polisi Gencarkan Edukasi Warga
- Bupati Pringsewu Riyanto Pamungkas Sampaikan Pidato Perdana di DPRD
- Warga Pringsewu Digegerkan Penemuan Pemuda Gantung Diri di Pohon Asam
- Polres Pringsewu Gandeng BEM dan OKP Salurkan Bantuan Sosial Menjelang Ramadan
- Putusan Banding Kasus Korupsi Penyimpangan Penetapan Pajak BPHTB Waris oleh Terdakwa Waskito, Mantan
- Cabuli Cucu, Kakek Di Pringsewu Ditangkap Polisi dan Terancam 15 Tahun Penjara
- Ny.Rahayu Riyanto Pamungkas Resmi Jabat Ketua TP-PKK Kabupaten Pringsewu
- Kecelakaan Maut di Pringsewu, Seorang Pengendara Motor Tewas Terlindas Truk
Berlangsung Sukses, iROTA ORARI Lokal Pringsewu Resmi Ditutup
Berlangsung Sukses, iROTA ORARI Lokal Pringsewu Resmi Ditutup

Muaramedia.co.id-PRINGSEWU - Setelah berlangsung dua hari sejak upacara pembukaan di halaman Menara Pandang Bendungan Way Sekampung, Pringsewu, Sabtu (12/02/22) pagi lalu, kegiatan Indonesian Rivers On The Air (iROTA) ORARI Lokal Pringsewu akhirnya secara resmi ditutup oleh Ketua ORARI Lokal Pringsewu Fauzi di komplek Diorama Way Sekampung, Pringsewu, Ahad (13/02).
Acara yang berjalan lancar dan sukses ini, digelar dalam rangka menyambut HUT ke-13 Kabupaten Pringsewu, sekaligus sebagai upaya untuk mempromosikan potensi pariwisata Bumi Jejama Secanan dengan ikon Menara Pandang Bendungan Way Sekampung kepada para amatir radio baik di Indonesia maupun mancanegara, melalui gelombang 40 meter band pada frekuensi 7.115 Mhz.
Baca Lainnya :
- Komunitas Literasi Waykanan mengadakan sosialisasi pengenalan sejak dini 1
- Pertemuan Gabungan Persit Kartika Chandra Kirana Cabang L Kodim 0427/Way Kanan0
- Dinas perindustrian dan perdagangan Kabupaten way kanan ikuti rapat secara zoom bersama kementerian 1
- DPD KNPI Way Kanan Resmi Dilantik, 1
- Wabup Way Kanan Resmikan Yayasan Rehabilitasi Narkoba Alza Bersinar0
Ketua ORARI Lokal Pringsewu Fauzi (YD4SJB) saat menutup kegiatan iROTA menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada panitia dan seluruh anggota ORARI Lokal Pringsewu yang sudah bekerja keras mempersiapkan hingga berlangsungnya kegiatan selama dua hari tersebut.
"Terima kasih atas kebersamaan serta kekompakan seluruh anggota ORARI Lokal Pringsewu sehingga acara iROTA dapat berjalan lancar dan sukses hingga penutupan luka ini", kata Fauzi.
Kegiatan iROTA ini merupakan kegiatan yang amat positif sebagai bentuk partisipasi dan dukungan ORARI dalam upaya untuk mengangkat serta memajukan kepariwisataan di Kabupaten Pringsewu.
"Melalui kegiatan iROTA ini, diharapkan Pringsewu dengan salah satu ikonnya yakni Bendungan Way Sekampung, dimana di dalamnya terdapat Wisata Menara Pandang, akan lebih dikenal secara luas di seluruh Indonesia dan luar negeri", ujarnya.
