- Tersangka Pembunuhan di Pringsewu Dilimpahkan ke Kejaksaan
- Operasi Zebra Krakatau 2024: Kapolres Pringsewu Tekankan Edukasi dan Disiplin Berlalu Lintas
- Kesehatan Jiwa Masih Jadi Masalah Dunia
- Siap-Siap, Mulai Besok Polres Pringsewu Siap Gelar Operasi Zebra Krakatau 2024
- Upaya Cegah Gangguan Keamanan, Polres Pringsewu Intensifkan Patroli Selama Kampanye Pilkada
- Wakapolres Pringsewu Kembali Ingatkan Anggota untuk Jaga Netralitas di Pilkada Serentak 2024
- Ratusan APK Fauzi-Laras Banyak Yang Rusak Oleh Orang Tak Bertanggung Jawab
- Audiensi Badan Intelijen Negara (BIN) dengan Penjabat Bupati Pringsewu
- Audiensi BPJS Ketenagakerjaan dengan Penjabat Bupati Pringsewu Bahas Optimalisasi Jaminan Sosial Ket
- Polres Pringsewu Imbau Masyarakat Pilih Pemimpin Berintegritas, Tolak Politik Uang dalam Pilkada 202
Danrem 043 Gatam Kunjungi Pemkab Pringsewu
Danrem 043 Gatam Kunjungi Pemkab Pringsewu

Muaramedia.co.id-Pringsewu - Komandan Korem 043 Garuda Hitam Lampung Brigadir Jenderal TNI Rustam Effendy Didampingi Ketua Persatuan Istri Tentara (Persit) Kartika Chandra Kirana Lampung Henni Ruslan Effendy mengunjungi Kabupaten Pringsewu.
Danrem beserta rombongan disambut dan diterima oleh Bupati Pringsewu Sujadi dan Wakil Bupati Pringsewu Fauzi Ditemani Ketua DPRD Pringsewu Suherman, Komandan Kodim 0424 Letnan Kolonel Arm. Micha Arruan, Kepala Kepolisian Resor Pringsewu Ajun Komisaris Besar Polisi Rio Cahyowidi, Kepala Kejaksaan Negeri Pringsewu Ade Indrawan, Perwira Penghubung Kabupaten Pringsewu Mayor Corps Polisi Militer Eva Yuniar Kamal, Ketua Pengadilan Agama Pringsewu beserta Ketua Tim Penggerak PKK dan jajaran Pemerintah Kabupaten Pringsewu di kantor pemkab setempat, Kamis (31/03)
Baca Lainnya :
- Bupati Pringsewu Sampaikan LKPJ 20210
- Polres Pringsewu Berhasil Menangkap Seorang Terduga Kurir Narkoba0
- Persiapan Mudik, Wabup Pringsewu Imbau Warga Lakukan Vaksinasi0
- Wabup Pringsewu Fauzi Potong Pita Peresmian Gedung Sekretariat PWI Pringsewu 0
- Audiensi JMMPO dan RPA dengan Ketua FKUB Kabupaten Pringsewu0
Pada kesempatan tersebut juga dilakukan tukar menukar cinderamata antara Danrem dan Bupati Pringsewu.
Secara terpisah, seusai pertemuan bersama Danrem, Bupati Pringsewu Sujadi mengungkapkan bahwa kunjungan danrem tersebut adalah dalam rangka bersilaturahmi sekaligus menyatukan kondisi wilayah Kodim 0424 Tanggamus yang juga mencakup Kabupaten Pringsewu, terutama terkait dengan pandemi.
Disampaikan bupati bahwa pada prinsipnya Korem 043 Garuda Hitam siap mendukung dan mendukung Pemkab Pringsewu dalam upaya menanggulangi pandemi sekaligus dan memajukan Kabupaten Pringsewu.
"Termasuk berkaitan dengan program TNI termasuk karya bakti TNI, dimana untuk tahun ini kemungkinan akan dipusatkan di Kecamatan Sukoharjo, sebagai upaya untuk mendekatkan dan tanpa objek wisata dengan masyarakat", ungkap dia.
Selain itu, juga menyampaikan kepada Danrem bahwa Pemkab Pringsewu telah menyiapkan lahan untuk lokasi Makodim Pringsewu, dan berharap agar dapat segera dibangun.
"Hal ini juga akan menjadi potensi Kabupaten Pringsewu, terutama pembangunan dalam bidang pertahanan dan keamanan, sehingga Pringsewu akan semakin sejahtera karena didukung oleh berbagai potensi yang ada", ujarnya.
