PPBI Kabupaten Pringsewu Menyelenggarakan Acara Jemur Bonsai.
PPBI Kabupaten Pringsewu Menyelenggarakan Acara Jemur Bonsai.

By Haris Saputro 12 Des 2021, 05:32:35 WIB Pringsewu
PPBI Kabupaten Pringsewu Menyelenggarakan Acara Jemur Bonsai.


Muaramedia.co.id-Pringsewu,Perkumpulan penggrmar bonsai Indonesia ( PPBI ) kabupaten Pringsewu menyelenggarakan acara jemur bonsai yang bertempat di lapangan dirgahayu Pekon sukoharjo 3 kecamatan sukoharjo kabupaten pringsrwu, dari tanggal 9 -13 desember 2021.

Kegiatan jemur bonsai diikuti oleh beberapa anggota PPBI dan non anggota PPBI yang berjumlah 250 pohon.

Baca Lainnya :

pokja lorkali kecamatan Adiluwih, sukoharjo,banyumas dan kec.pantura mengirim 85 pohon. untuk pokja pringsewu pringsewu Utara,pringsewu selatan, Pringsewu timur, bumiayu,bumiarum, podorejo dan podosari mengirim 75 pohon. untuk  pokja Kecamatan Gading rejo mengirim 60 pohon, adapun untuk non anggota PPBI dalam lingkup kabupaten pringsewu yang sudah terdaftar 30 pohon.

Ketua PPBI kabupaten Pringsewu Wunarto, sapaan akrapnya ko awun mengatakan, kegiatan ini kita adakan bertujuan untuk meningkatkan silaturahmi antar anggota dan untuk lebih berkembangnya ekonomi kreatif masyarakat kabupaten Pringsewu.

Ia juga menambahkan, kabupaten Pringsewu tentang atusias tanaman bonsay sangat tinggi terlihat banyaknya anggota yang terdaftar dan non anggota.

"Tanaman bonsay salah satu tanaman yang di buat kerdil menjadi cantik, tetapi bila di jual kepada para penggemar bonsay akan menghasilkan harga yang mahal,"Ujarnya.

Adapun wakil ketua PPBI kabupaten pringsewu Milton mengatakan setelah acara jemur bonsay di masyarakat Pringsewu khususnya, akan selalu mengembangkan kreativitas seni bonsay.

Memang kita tahu seni bonsay agak rumit tetapi bila di tekuni oleh masyarakat tersebut,bisa membantu ekonomi Rumah tangga dari hasil perajin seni bonsay tesebut,"Jelasnya.

Pada kesempatan yang sama Ketua harian PPBI kabupaten Pringsewu Nurkholis mengatakan dengan adanya jemur bonsay ini, bisa untuk meningkatkan semangat pada yang budi daya bonsay di wilayah pokja lorkali, umumnya dicabang pringsewu.

"Semoga hasil dari acara jemur bonsay ini, menimbulkan dampak yang positif, salah satu anggota PPBI semakin bertambah, masyarakat ikut senang dalam menanam bonsay, dan persaudaraan yang tergabung dalam anggota PPBI semakin erat,"ungkapnya.(red)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

Write a comment

Ada 1 Komentar untuk Berita Ini

View all comments

Write a comment