- Aksi Peduli Ramadan, Polres Pringsewu dan Mahasiswa Berbagi Takjil Kepada Pengguna Jalan
- 103 Peserta Ikuti Seleksi Administrasi Awal Penerimaan Polri di Polres Pringsewu
- Bupati Pringsewu Lantik Andi Purwanto Sebagai Penjabat Sekretaris Daerah
- Pantau Ketersediaan Bahan Pokok Selama Ramadan, Bupati Pringsewu Tinjau Pasar Banyumas
- Bupati Pringsewu Sampaikan LKPJ Kepala Daerah 2024
- Tingkatkan Kepedulian di Bulan Ramadan, Siswa SMP Muhammadiyah Pringsewu Bagikan Takjil
- Main Judi di Bulan Ramadan, Lima Warga Pringsewu Ditangkap Polisi
- Buron Dua Tahun, Pelaku Penganiayaan di Pringsewu Ditangkap Saat Pulang Kampung
- Polisi Tangkap Pencuri Kabel Listrik Bermodus Petugas PLN di Pringsewu
- Bupati Pringsewu H. Riyanto Pamungkas Hadiri High Level Meeting Antisipasi Pemenuhan Kebutuhan Panga
Polres Pringsewu Gelar Latihan Pra Operasi Zebra Krakatau 2020.
Polres Pringsewu Gelar Latihan Pra Operasi Zebra Krakatau 2020.

Muaramedia.co.id PRINGSEWU-Kepolisian Resor (Polres) Pringsewu menggelar Latihan Pra Operasi (lat Pra Ops) Zebra Krakatau 2020 yang dipimpin langsung Kapolres Pringsewu AKBP Hamid Andri Soemantri, SIK dengan didampingi oleh Kabag Ops AKP Martono, SH.MH, Jumat (24/10).
Kegiatan yang dilaksanakan di aula Mapolres setempat di hadiri oleh Kasat Lantas Iptu Bima Alief, S.Tr, SIK, Kasat Intelkam Iptu M Darwin, Kasiwas Ipda Wilson serta puluhan personil Yang terlibat dalam Sprin Ops Zebra Krakatau 2020.
Baca Lainnya :
- Sedang Asyik Pesta Sabu Empat Orang Digrebek Tim Satres Narkoba Pringsewu 0
- Dalam Rangka pencegahan Penyebaran Covid 19 Polsek Pringsewu Kota dan Koramil kota Membagikan 200 ma0
- Peringati Hari Santri Nasional, Pemkab Pringsewu Gelar Istighotsah di Makam KH.Ghalib0
- Puncak Peringatan HSN 2020, Bupati Pringsewu Resmikan Masjid Islamic Centre0
- Empat Pelaku Penyalahgunaan Narkoba Jenis Sabu Berhasil Diringkus Polres Pringsewu 0
Kapolres Pringsewu AKBP Hamid Andri Soemantri, SIK menyampaikan penekanan kepada peserta Latpra Ops, agar kegiatan Operasi yang akan dilaksanakan dalam waktu 14 tersebut dilaksanakan dengan sungguh-sungguh sesuai dengan SOP yang telah ditentukan dimasing-masing satgas.
“laksanakan operasi secara profesional sesuai dengan SOP dan tupkosi masing-masing” ujar Kapolres Pringsewu
“laksanakan secara humanis tapi tegas dan hindari segala bentuk pelanggaran selama kegiatan operasi” kata AKBP Hamid Andri Soemantri.
Lebih lanjut Kabag Ops AKP Martono, SH. MH mengungkapkan bahwa Melalui Latihan Pra Ops Kepolisian ini, Polres Pringsewu Siap melaksanakan dan mensukseskan Operasi Mandiri Kewilayahan Zebra Krakatau tahun 2020
“Ops Zebra tahun ini akan dilaksanakan secara preventif, preentif dan persuasif serta humanis. dengan target sasaran pelanggaran kasat mata, yg berpotensi terjadinya laka lantas, seperti pengendara yang melawan arus, tidak memakai helm, Over Dimention Over Load (ODOL) serta kelengkapan administrasi kendaraan bermotor seperti SIM dan STNK”, ujarnya
Tujuan dilaksanakan ops Zebra guna mendisiplinkan masyarakat dalam berlalu lintas, selain itu ops zebra juga diharapkan dapat meminimalisir dan memutus mata rantai covid 19 dan menerapkan protokol kesehatan dimasa Adaptasi kebiasaan Baru (AKB) di bidang lalu lintas.
Selanjutnya Kasat lantas Polres Pringsewu Iptu Bima Alief menambahkan bahwa Sebelum pelaksanaan kegiatan ini pihaknya juga akan mensosialisasikan kepada masyarakat tentang pelaksanaan kegiatan ops Zebra Krakatau 2020.
“Ops Zebra ini akan dilaksanakan selama 14 hari terhitung mulai pada 26 Oktober hingga 8 November 2020” ungkap kasat lantas.
