- Aksi Peduli Ramadan, Polres Pringsewu dan Mahasiswa Berbagi Takjil Kepada Pengguna Jalan
- 103 Peserta Ikuti Seleksi Administrasi Awal Penerimaan Polri di Polres Pringsewu
- Bupati Pringsewu Lantik Andi Purwanto Sebagai Penjabat Sekretaris Daerah
- Pantau Ketersediaan Bahan Pokok Selama Ramadan, Bupati Pringsewu Tinjau Pasar Banyumas
- Bupati Pringsewu Sampaikan LKPJ Kepala Daerah 2024
- Tingkatkan Kepedulian di Bulan Ramadan, Siswa SMP Muhammadiyah Pringsewu Bagikan Takjil
- Main Judi di Bulan Ramadan, Lima Warga Pringsewu Ditangkap Polisi
- Buron Dua Tahun, Pelaku Penganiayaan di Pringsewu Ditangkap Saat Pulang Kampung
- Polisi Tangkap Pencuri Kabel Listrik Bermodus Petugas PLN di Pringsewu
- Bupati Pringsewu H. Riyanto Pamungkas Hadiri High Level Meeting Antisipasi Pemenuhan Kebutuhan Panga
Coffee Morning Membahas Sejumlah Persoalan Hingga Tes Urine
Coffee Morning Membahas Sejumlah Persoalan Hingga Tes Urine

Muaramedia.co.id-PRINGSEWU - Coffee Morning jajaran Pemkab Pringsewu di aula utama sekretariat pemkab , Senin (19/10/20) membahas sejumlah persoalan.
Bupati Pringsewu Sujadi dalam arahannya berharap segala pekerjaan yang telah diprogramkan dapat dilaksanakan sebagaimana mestinya. Termasuk untuk target, juga harus dioptimalkan dan dimaksimalkan.
Baca Lainnya :
- Fauzi Meninjau Pelaksanaan JOTA-JOTI 1
- Polres Pringsewu Amankan Gowes Sambut Hari Santri Nasional 0
- Fauzi Terima Visitasi Tim Penilai Kwarcab Tergiat Kwarda Lampung 0
- ORARI Daerah Lampung Gelar UNAR di Pringsewu0
- 250 Sertipikat Tanah Warga Sinar Waya Dibagikan 0
"Karena pada 2021 mendatang harus lebih baik lagi. koordinasi yang kuat adalah kunci keberhasilan dari suatu program,"terangnya.
Sedangkan Pj Sekdakab Pringsewu Hasan Basri pada acara yang dihadiri para asisten dan staf ahli bupati, inspektur dan kepala OPD, kepala bagian dan juga camat serta lurah di Pringsewu ini menyampaikan ucapan terimakasih beberapa OPD dan juga camat yang selama ini telah turun ke lapangan dalam rangka melakukan operasi yustisia, dalam rangka menegakkan protokol kesehatan.
"Saat ini kondisi Pringsewu sudah bagus, dan kedepannya semoga tidak ada lagi penambahan kasus Covid-19,"Ujarnya.
Adapun Asisten Pemerintahan Andi Wijaya dalam kesempatan tersebut menyampaikan terkait penegakan disiplin di lingkungan Pemkab Pringsewu.
" Masalah kedisiplinan ini, jangan sampai menurun. Namun demikian, semuanya tergantung kepada perilaku pimpinan. Karena keteladanan itu menjadi sangat penting," jelasnya.
Selesai acara coffee morning puluhan pejabat Pemkab Pringsewu melakukan tes urine yang dilaksanakan oleh dinas kesehatan pringsewu. di ruang Asisten Administrasi Umum. Salah satu yang mengikutinya adalah Wakil Bupati Pringsewu H.Fauzi.
Di tempat terpisah Menurut Wabup Pringsewu H.Fauzi, tes urine dilakukan untuk memastikan para pejabat di lingkungan Pemkab Pringsewu bebas dari penyalahgunaan narkoba.
Fauzi menambahkan Lebih baik menjaga kesehatan dari pada terjerumus, adapun upaya pemerintah kabupaten Pringsewu selalu tak hentinya memberikan arahan kepada para ASN maupun honorer agar jangan pernah kenal dengan narkoba, kalau sudah memakai barang tersebut maka banyak yang akan di rugikan.
"Sangsi keras bagi para ASN dan honorer Pemkab Pringsewu bila ketahuan memakai barang haram tersebut,"Tegasnya.
